7 Masjid Yang Pertama Kali Dibangun di Dunia

Masjid adalah tempat peribadatan bagi seorang muslim. Di masjid dilaksanakan ritus peribadatan kepada Tuhan penguasa alam. Berikut ini daftar masjid yang pertama kali dibangun di muka bumi ini:

1. Masjidil Haram. Ketika meninggikan kabah Nabi Ibrahim dan putranya nabi Ismail, kemudian membangun masjid di sekitar kabah yang kemudian disebut dengan Masjidil Haram. Selanjutnya perluasan Masjidil Haram dimulai tahun 638 ketika Umar bin khatab menjadi khalifah dengan membeli rumah-rumah sekitar kabah dan digunakan untuk perluasan masjid. Perluasan dan pembangunan Masjidil Haram kemudian dilanjutkan khalifah berikutnya yaitu Utsman bin affan ada tahun 647.
2. Masjid Al Aqsa. Masjid Al Aqsa terletak di kota lama yerusalem (yerusalem timur. Majid Al Aqsa dianggap tempat suci ketiga oleh umat islam setelah Mekah dan Madinah. Ketika isra miraj terjadi, muslim percaya nabi dibawa dari Masjid Al Haram di Mekah ke masjid Al Aqsa sebelum diangkat ke sidratul muntaha. Masjid Al Aqsa pernah dijadikan kiblat sholat selama 13 tahun dakwah nabi di mekkah dan 17 bulan dakwah di Madinah. Setelah itu kiblat sholat adalah ke kabah di masjidil Haram sampai sekarang.
3. Masjid Quba. Masjid quba adalah masjid yang dibangun pertama oleh rosullullah. Masjid ini terletak di quba, sekitar 5 km sebelah tenggara kota madinah. Masjid ini dibangun nabi setelah hijrah ke Madinah. setelah empat hari beristirahat, hal pertama dilakukan oleh nabi adalah membangun masjid Quba.

4.Masjid Nabawi. Masjid ini terletak di kota madinah yang akhirnya juga menjadi makam nabi beserta para sahabatnya. Di masjid inilah tempat dilakukan musyawarah nabi dan para sahabat untuk menyebarkan islam di seluruh dunia.
5.Masjid Al Qiblatain. Masjid ini terletak di tepi jalan menuju kampus universitas Madinah. Masjid ini di sebut Qiblatain yang berarti masjid berkiblat dua. Ceritanya waktu itu Nabi sedang melakukan sholat dhuhur di masjid ini menghadap kiblatnya ke baitul maqdis (Masjid Al Aqsa) setelah itu turun perintah Alloh untuk merubah arah kiblat ke kabah di Masjidil Haram di Mekah.
6.Masjid Jawatha. Masjid ini didirikan tahun 629 lokasi di desa alkilabiyah, sekitar 12 km timur laut hofuf, al-ahsa, Arab Saudi. Itu adalah awal masjid yang dibangun di Arabia timur dan sebagian besar struktur asli di reruntuhan. Tempat ini masih digunakan untuk doa.
7.Masjid Kufah. Masjid ini dibangun tahun 639 di Kufah Irak.  Masjid ini juga merupakan masjid yang paling awal dibangun dalam islam




  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar:

Posting Komentar